Kata integritas dapat dengan mudah didengarkan dalam berbagai seminar karier maupun kiat dari praktisi ataupun akademisi sebagai salah satu unsur kesuksesan. Akan tetapi, tidak banyak yang mengetahui secara mendalam apakah itu integritas, apa yang menjadi karakteristik orang berintegritas, dan bagaimana cara untuk menjadi sosok yang berintegritas. Maka dari itu, berikut ini adalah pemaparan singkat mengenai integritas dalam berkarier.
Memaknai Integritas
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, integritas dimaknai sebagai mutu, sifat, atau keadaan yang menunjukkan kesatuan yang utuh sehingga memiliki potensi dan kemampuan yang memancarkan kewibawaan.